Langsung ke konten utama

Unggulan

Perilaku Konsumen Dalam Bisnis Ritel

A. Perlaku Konsumen 1. Pengertian           Konsumen adalah setiap orang pemakai barang atau jasa, baik bagi kepentingan sendiri, keluarga atau pihak lain dengan maksud tidak diperdgangkan. 2. Manfaat mempelajari perilaku konsumen Bagi Manager           Manajer adalah orang yang memimpin ruam perusahaan pada dasarnya, tugas seorang manager adalah mengawasi dan mengevaluasi perusahaan agar dapat mencapai liquan yang diinginkan serta menyebarkan informasi. dan mongoordinankan kegiatan untuk mencapai tujuan bersama.           Contohnya dengan mempelajari perilaku konsumen, Seorang manager dapat menentukan produk apa yang menjadi unggulan dan harus diproduksi dalam jumlah banyak. Bagi Produsen           Produsen adalah pihak memiliki kapasitas untuk menghasilkan barang atau produk yang akan dijual kepada konsumen untuk memenuhi kebutuhan konsumen, dengan mempelajari perilaku konsumen.           Seorang produsen dapat mengetahui, mempelajari dan mongambil strategi atau keputusan yang tepat

Persaingan Pasar

 Ada 2 jenis persaingan pasar,

Pertama, persaingan pasar sempurna yaitu pasar yang memiliki jumlah banyak dari penjual dan pembeli, serta tidak mempengaruhi harga yang telah ditetapkan.

Sedangkan yang kedua adalah persaingan pasar tidak sempurna yang merupakan sebuah pasar dimana penjual lebih sedikit dibandingkan pembeli. Ada 3 bentuk persaingan pasar tidak sempurna, diantaranya :

1. Pasar Monopoli

Merupakan suatu bentuk pasar yang memiliki satu produsen atau penjual untuk melayani banyak pembeli, ciri-ciri pasar monopoli adalah :

  • Barang / produk yang dijual belum ada penggantinya.
  • Hanya ada 1 perusahaan atau pemasok.
  • Produk sangat besar.

Contohnya : 

  • Pertamina
  • PLN
  • PDAM
  • Bulog


2. Pasar Oligopoli

Merupakan bentuk pasar di mana terdapat beberapa penjual yang menguasai pasar dengan banyak pembeli. Ciri-ciri pasar oligopoli adalah :

  • Dijalan kan oleh 2 produsen/lebih.
  • Harga barang relatif sama.
  • Produsen baru kesulitan masuk pasar.
  • Penjual bersifat homogen.
  • Kebijakan dari produsen utama sangat berpengaruh terhadap produsenlainnya.

Contohnya :

  • Industri semen
  • Rokok
  • Layanan telekomunikasi


3. Pasar Monopolistik

Merupakan pasar di mana ada banyak produsen yang saling berkompetensi dengan produk yang hampir serupa namun memiliki beberapa perbedaan. Ciri-ciri pasar monopolistik adalah :

  • Memiliki jumlah produsen yang sangat banyak.
  • Adanya diferensiasi produk.
  • Produsen bebas keluar masuk pasar.
  • Jenis barang yang dipasarkan berbeda-beda.
  • Promosi penjualan atau iklan harus aktif.

Contohnya :

  • Pasar produk peralatan mandi
  • Pasar produk pakaian
  • Pasar produk kendaraan




Komentar

Postingan Populer